About Us
Story About BISANARA

new.bisanara.com (“ NEW BISANARA”) adalah situs etalase produk/ jasa secara online yang dapat diakses baik melalui perangkat komputer maupun perangkat seluler.

Kontributor berarti setiap pemasang iklan dan/atau penjual yang telah terdaftar dan terverifikasi oleh BISANARA yang memiliki akun untuk pemasangan iklan produk di BISANARA.

Visitor berarti setiap pengunjung situs BISANARA  termasuk setiap orang yang melihat-lihat situs BISANARA dan materi di dalamnya, memberikan komentar terhadap materi atau merespon terhadap iklan yang dipasang di dalam BISANARA.

Produk berarti setiap barang dan/atau Jasa yang ditawarkan oleh Kontributor melalui pemasangan gambar dan/atau foto disertai deskripsi barang dan/atau jasa, harga, dan lain sebagainya yang berisi informasi mengenai objek tersebut di BISANARA dengan tujuan menarik Visitor untuk membeli objek tersebut melalui Kontributor.

Informasi Kontributor adalah segala informasi yang dibagikan Kontributor pada akun Kontributor sebagai sarana komunikasi antara Visitor dan Kontributor, termasuk namun tidak terbatas nomor telepon, aplikasi pesan, alamat e-maildan sebagainya.

KONTRIBUTOR

Kontributor berhak:

  1. Menentukan produk-produk yang akan ditampilkan beserta gambar produk-produk tersebut. Produk dapat berupa barang maupun jasa;
  2. Mencantumkan detail produk-produk yang akan ditampilkan, termasuk namun tidak terbatas deskripsi produk dan harga produk;
  3. Mencantumkan informasi Kontributor;
  4. Melakukan pratransaksi jual beli dengan pengunjung BISANARA seperti: diskusi produk, negosiasi harga, cara pembayaran, pemilihan cara pengiriman dan lain sebagainya, serta kegiatan paskatransaksi seperti: penanganan keluhan, penggantian produk, dan lain sebagainya;
  5. Mendapatkan fasilitas yang sama dengan kontributor lainnya dalam menggunakan situs BISANARA.

 

Kontributor wajib:

  1. Mengikuti panduan penggunaan situs BISANARA;
  2. Memastikan bahwa produk-produk yang ditampilkan merupakan produk yang orisinal/bukan reselling, bukan produk bekas pakai yang belum diolah kembali menjadi produk baru, tidak melanggar Kekayaan Intelektual pihak lain, dan tidak melanggar norma, etika, suku, ras, agama dan/atau hukum yang berlaku di Republik Indonesia;
  3. Memastikan bahwa informasi dan data yang diberikan dalam situs BISANARA adalah benar dan melakukan kegiatan jual beli secara jujur;
  4. Membaca dan mematuhi pengumuman yang tertera di situs BISANARA berikut segala pembaharuannya.

 

BATASAN TANGGUNG JAWAB BISANARA

  1. Sebagai penyedia situs BISANARA, Tim BISANARA bertanggung jawab atas sistem dan tampilan situs BISANARA, termasuk segala fitur di dalamnya. Oleh karena itu, dalam hal dianggap diperlukan demi perbaikan layanan, maka Tim BISANARA dapat melakukan pemeliharaan dan/atau perubahan terhadap tampilan dan/atau layanan dan/atau isi layanan kapanpun. Dalam hal Kontributor maupun Visitor memiliki hambatan dan/atau keluhan terkait penggunaan situs BISANARA, maka dapat menghubungi Tim BISANARA melalui sarana yang telah disediakan dalam situs BISANARA.
  2. BISANARA hanya merupakan sarana pemasangan iklan produk secara online. Oleh karena itu, Tim BISANARA tidak bertanggung jawab atas kebenaran informasi, gambar dan keterangan, termasuk namun tidak terbatas pada perincian judul iklan, deskripsi, harga Produk dan/atau Informasi Kontributor yang disediakan oleh Kontributor.
  3. Tim BISANARA TIDAK bertanggung jawab atas proses pembayaran dan/atau pengiriman, dan/atau penyerahan Produk antara Kontributor dan pembeli Produk maupun segala akibat yang timbul di kemudian hari dari proses jual beli Produk antara Kontributor dan pembeli Produk.
  4. Tim BISANARA TIDAK bertanggung jawab terhadap segala keluhan dan/atau gugatan dan/atau tuntutan dari pembeli Produk terkait Produk Kontributor maupun transaksi antara Kontributor dengan Pembeli. Oleh karena itu, Kontributor dan/atau Pembeli melepaskan Tim BISANARA dari segala keluhan dan/atau gugatan dan/atau tuntutan tersebut.
  5. Untuk melakukan transaksi, baik Kontributor maupun Visitor dan/atau pembeli Produk diharapkan sudah berusia 18 tahun atau lebih atau sudah menikah dan tidak berada di bawah perwalian. Jika anda berusia di bawah 18 tahun dan/atau di bawah perwalian, Kontributor maupun Visitor dan/atau pembeli Produk diharapkan telah memperoleh persetujuan dari dan atau didampingi oleh orang tua atau wali (bagi Kontributor wajib melengkapi formulir persetujuan orang tua atau wali ketika melakukan pendaftaran). Segala transaksi yang melanggar ketentuan ini berikut akibat yang mengikutinya di luar tanggung jawab BISANARA.
  6. Situs BISANARA dibuat dan dioperasikan berdasarkan dan tunduk pada ketentuan hukum di Republik Indonesia. Tim BISANARA berwenang menghapus Produk yang dilaporkan dan/atau terbukti melanggar Kekayaan Intelektual pihak lain dan/atau tidak sesuai dengan norma dan/atau hukum yang berlaku di Republik Indonesia. Namun demikian, segala transaksi yang melibatkan Produk yang melanggar Kekayaan Intelektual pihak lain dan/atau tidak sesuai dengan norma dan/atau hukum yang berlaku di Republik Indonesia adalah di luar tanggung jawab Tim BISANARA.

 

KEBIJAKAN PRIVASI DAN PENGGUNAAN DATA

Segala informasi yang diterima BISANARA dari pembuatan akun Kontributor dan/atau penggunaan fitur chat pada situs BISANARA dan/atau jejak penggunaan situs BISANARA baik oleh Kontributor maupun Visitor dapat dipergunakan oleh Tim BISANARA untuk kepentingan pengembangan situs BISANARA dan/atau riset internal Tim BISANARA dengan mematuhi hukum yang berlaku di Republik Indonesia.

Segala informasi yang diterima oleh BISANARA tentang Kontributor dan/atau Visitor disimpan di server aman dan Tim BISANARA telah menerapkan langkah-langkah teknis dan organisasi yang sesuai dan diperlukan untuk melindungi informasi tersebut. Tim BISANARA terus mengevaluasi keamanan jaringan guna meminimalisir kemungkinan kebocoran data dan/atau pengungkapan informasi baik secara tidak sengaja maupun melanggar hukum.

Situs BISANARA dapat berisi tautan ke situs pihak ketiga. Jika Kontributor dan/atau Visitor meng-klik tautan ini, harap diperhatikan bahwa masing-masing situs memiliki kebijakan dan pengaturannya sendiri dan di luar tanggung jawab Tim BISANARA.

Segala informasi yang diberikan Kontributor kepada Visitor dan sebaliknya yang tidak menggunakan fitur yang disediakan pada situs BISANARA adalah di luar tanggung jawab dan kewenangan Tim BISANARA sehingga Kontributor dan Visitor melepaskan Tim BISANARA dari segala kerugian yang timbul dari penyalahgunaan informasi pribadi tersebut.

 

HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL

Hak Cipta maupun Hak Kekayaan Intelektual (HKI) lainnya atas Produk beserta seluruh gambar/foto Produk yang ditampilkan dalam akun Kontributor di situs BISANARA sepenuhnya merupakan milik dan tanggung jawab Kontributor. Hak Cipta maupun Kekayaan Intelektual (KI) lainnya atas situs BISANARA termasuk namun tidak terbatas teks/tulisan, gambar desain, database, software merupakan milik Tim BISANARA. Tidak ada satu pihak pun diberikan hak untuk menggunakan Hak Cipta maupun Hak Kekayaan Intelektual (HKI) milik Kontributor dan/atau Tim BISANARA tanpa persetujuan tertulis dari pihak tersebut.

Kontribusi dilakukan untuk jangka waktu 6 (enam) bulan terhitung sejak Kontributor melakukan registrasi di BISANARA.

 

PEMBAHARUAN DAN PERUBAHAN SYARAT DAN KETENTUAN

Tim BISANARA berhak mengubah, menambah ataupun mengurangi Syarat dan Ketentuan ini dari waktu ke waktu sebagai bagian dari upaya Tim BISANARA untuk melayani pengguna dengan lebih baik. Oleh karena itu baik Kontributor maupun Visitor dianjurkan untuk mempelajari Syarat dan Ketentuan ini secara berkala agar mengetahui perubahan-perubahan terbaru.

 

Perubahan atas Syarat dan Ketentuan ini dapat diketahui dengan melalui tanggal revisi yang dicantumkan di bagian bawah dari Syarat dan Ketentuan ini.

 

Apabila Tim BISANARA melakukan perubahan yang bersifat material maka Tim BISANARA akan memberikan pemberitahuan yang sesuai dengan tata cara yang ditetapkan oleh peraturan hukum yang berlaku.

 

Dengan terus menggunakan layanan dalam situs BISANARA ini Kontributor dan Visitor mengkonfirmasi bahwa ia telah membaca, mengerti dan memahami versi terbaru dari Syarat dan Ketentuan ini.